KORANMANDALA.COM – CIPLAZ MALL, gedung megah berdiri tegak berlokasi di Jalan Guntur tepatnya berdekatan dengan RAMAYANA. Warga Garut merasa bahagia karena telah hadir satu Mall baru yang akan menjadi kebanggaan warga Garut.
Dengan nama CIPLAZ Mall di Garut ini, berdiri megah dengan arsiktur yang “wah” paduan gaya arsitektur Indonesia modern. Mall baru ini cocok untuk menjadi tempat nongkrong anak muda.
CIPLAZ mall tidak hanya mall saja ternyata ada hotel nya juga. Hotel bintang 4, hotel pertama di Garut dengan pasilitas yang memuaskan.
BACA JUGA: Pj Bupati Garut Ajak Masyarakat Saling Hormati Jika Terjadi Perbedaan Waktu Awal Puasa
CIPLAZ tak hanya menyediakan fashion, ada juga kulineran mulai dari moderen sampai tradisional. Makanan modren seperti gerai HokBen, ada optik, makanan tradisional dsb.
Untuk fashion tersedia berbagai merk yang trendy sehingga warga Garut yang biasa belanja di Bandung kini cukup datang ke CIPLAZ.
Dan yang lebih menarik lagi sarana bermain untuk anak anak. Ada wahana salju pertama di Garut.
Saat grand opening yang diresmikan oleh PJ Bupati Garut Barnas Adjidin, CIPLAZ menyelenggarakan acara hiburan berupa fashion show, dodombaan Garut, rampak gendang serta ada door prize 50 tiket masuk untuk pendamping ke wahana salju.
Sayangnya, saat pembukaan, jalan jalan yang mengarah ke Ciplaz macet terutama jalan Guntur, jalan Otista dan jalan Akhmad Yani Garut.
BACA JUGA: HMI Cabang Garut Jadi Tuan Rumah Training Raya dan LKK Tingkat Nasional
Bertepatan malam Minggu di mana acaranya anak muda, sehingga pembukaan CIPLAZ mall mengundang warga Garut dari berbagai sudut kota datang ke acara itu.
Antusias warga Garut kota yang ingin menyaksikan pembukaan CIPLAZ ini begitu besar. Bukan lagi puluhan tetapi ratusan orang tumplek ke Mall yang sebelumnya adalah Pabrik Tekstil Garut ini.
Hujan tidak membuat surut warga Garut kota untuk menyaksikan pertunjukan hiburan yang di selenggarakan oleh pihak CIPLAZ. (Rida Cang Anwar)