KORANMANDALA.COM –  Musiala (Jamal Musiala), benar-benar bersinar di Euro 2024. Kini, pemain muda jagoan Bayern Munich ini menjadi salahsatu tumpuan harapan sepakbola Jerman.

Musiala, dalam dua laga yang dilakoni bersama Jerman, tampil begitu menawan. Yang menarik, di dua laganya, termasuk ketika Jerman mengalahkan Hongaria 2-0 di Mercedes-Benz Arena, Musiala berturut-turut mencetak gol.

Pencapaian tersebut, membuat Musiala untuk sementara memimpin daftar pencetak gol.

Siapa Musiala?

Musiala lahir di Stuttgart, Jerman pada tanggal 26 Februari 2003, dari ayah keturunan Nigeria-Inggris dan ibu berkebangsaan Jerman.

Pada tahun 2008, pada usia lima tahun, ia mulai bermain sepak bola klub dengan TSV Lehnerz di timur laut kota.

Karena pada usia mudanya sudah menunjukkan bakat luar biasa di lapangan hijau, ketika keluarganya pindah ke Inggris tahun 2011, Musiala menerima undangan dari Chelsea, juara bertahan dan juara piala Inggris, untuk bergabung dengan tim.

Mengesankan, di laga pertamanya untuk klub Chelsea muda, Musiala menyumbangkan 4 gol dan dengan cepat berintegrasi ke tim.

Selama beberapa tahun berikutnya, Musiala menikmati kesuksesan bersama berbagai tim muda Chelsea dan dipanggil ke tim nasional Inggris U15 pada usia 13 tahun.

Pada usia 15 tahun, ia pertama kali berkompetisi di Liga Premier U18.

1 2 3
Sumber:

Editor: Aam Permana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Exit mobile version