BPBD Tingkatkan Kesiapsiagaan
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bandung, Uka Suska Puji Utama, menyatakan bahwa pihaknya telah meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana.
Dalam pernyataan resminya, Uka Suska mengungkapkan bahwa BPBD telah melibatkan sebanyak 90 narahubung yang tersebar di sejumlah desa, kelurahan, dan kecamatan di Bandung.
Narahubung ini berada daerah-daerah paling rawan bencana.
“Kita melibatkan para narahubung sebanyak 90 orang yang tersebar di sejumlah desa/kelurahan maupun kecamatan se-Kabupaten Bandung,” ujar Uka Suska di Bandung, Oktober 2024.
Dengan adanya narahubung di lapangan, kesiapsiagaan menghadapi bencana dapat meningkat.
Mereka berperan sebagai penghubung antara BPBD dengan masyarakat setempat.
Dengan itu, informasi terkait potensi bencana dapat segera tersampaikan dan langkah-langkah mitigasi terlaksana sejak awal.
Masyarakat Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan
Selain mengerahkan narahubung, BPBD juga mengimbau masyarakat Kabupaten Bandung agar lebih waspada pada dua bulan terakhir di tahun 2024 ini.
Bencana yang sering terjadi selama musim hujan, seperti banjir, longsor, dan pergerakan tanah, perlu antipasi dengan baik.