Koran Mandala -Kapolres Garut, AKBP Mochamad Fajar Gemilang, menggelar kegiatan berbagi kebahagiaan dengan memberikan baju lebaran gratis kepada puluhan anak yatim piatu dan duafa di Kabupaten Garut pada Sabtu (22/3/2025).
Acara ini diawali dengan keberangkatan anak-anak yatim piatu dan duafa dari Polres Garut menggunakan bus menuju Ria Busana Garut. Di sana, mereka diberikan kesempatan untuk memilih sendiri baju lebaran yang diinginkan.
Kapolres Garut menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan dan memberikan kesempatan bagi anak-anak kurang mampu agar dapat merayakan Lebaran dengan penuh sukacita.
Mulai Mendapatkan Kepercayaan Bojan Hodak, Ryan Kurnia Ungkap Targetnya Bersama Persib
“Bulan Ramadan adalah momen yang sangat spesial, di mana kita dapat saling berbagi dan peduli terhadap sesama. Dengan adanya kegiatan ini, kami ingin memberikan kebahagiaan bagi anak-anak yang membutuhkan agar mereka juga bisa merasakan kegembiraan menyambut Lebaran,” ujar AKBP Mochamad Fajar Gemilang.
Selain itu, Kapolres juga telah menginstruksikan jajaran polsek di berbagai wilayah untuk mengajak anak-anak yatim piatu dan duafa di daerah masing-masing guna mendapatkan baju lebaran gratis.
Dalam kegiatan tersebut, puluhan anak yatim piatu dan duafa tampak antusias memilih baju lebaran. Salah satunya adalah Nisa (4), anak yatim piatu asal Kampung Jolok, Desa Giriawas, Kecamatan Cikajang.
“Gimana Nisa, mau beli apa aja nih?” tanya Kapolres.
Latihan Perdana Tanpa Bojan, Yaya Sunarya Beberkan Kondisi Fisik Para Pemain Persib Bandung
“Aku mau baju yang warna pink sama topi,” jawab Nisa dengan penuh semangat.
“Seneng banget,” ucap Nisa sambil tersenyum ceria setelah mendapatkan baju lebaran impiannya.