Koran Mandala -Kabupaten Bandung akan menjadi tuan rumah MTQH XXXIX Tingkat Provinsi Jawa Barat pada 15 Juni 2025 mendatang.
Bupati Bandung, Dadang Supriatna, meninjau pembinaan tahap tiga bagi kafilah Kabupaten Bandung, Senin malam, 14 April 2025.
Pembinaan dilaksanakan LPTQ Kabupaten Bandung di Hotel Sutan Raja, Soreang, hingga Kamis, 17 April 2025. Bupati Dadang berharap kafilah Kabupaten Bandung meraih banyak juara pada MTQH tingkat Provinsi tersebut.
Bupati Dadang Supriatna Targetkan 500 Km Jalan Rampung dalam Tiga Tahun
“Sebagai tuan rumah, Kabupaten Bandung harus sukses penyelenggaraan, prestasi, dan ekonomi masyarakat,” ujar Kang DS.
Ia juga mengajak masyarakat menjadi tuan rumah yang ramah dengan senyum, sapa, dan salam kepada peserta luar daerah. Kang DS berharap pelaku UMKM juga dilibatkan agar ekonomi warga ikut tumbuh selama pelaksanaan MTQH.
“Jangan sampai peserta kapok. Kita harus buat mereka ingin kembali ke Bandung,” ucapnya.
Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan dan semangat peserta agar bisa menjadi juara umum.
Ketua Harian LPTQ Jabar, Dede Suherman, menyambut baik pembinaan intensif bagi kafilah Kabupaten Bandung.
“Kami berharap para peserta bisa tampil prima dan meraih prestasi membanggakan,” kata Dede.
Kepala Kemenag Kabupaten Bandung, H. Cece Hidayat, mengatakan pembinaan telah dilakukan sejak beberapa bulan lalu.
“Kita fokus tingkatkan kapasitas peserta agar bisa meraih kemenangan dan juara umum,” katanya.
Ketua LPTQ Kabupaten Bandung, Ruli Hadiana, menyebut MTQH ini jadi momentum besar setelah 20 tahun menunggu. Ia menyebutkan kafilah Kabupaten Bandung berjumlah 62 orang, didampingi 52 orang pembina.
Mereka akan mengikuti seluruh cabang, yakni sembilan cabang dan 27 golongan perlombaan.
“Kami optimis bisa menjadi yang terbaik dan harumkan nama Kabupaten Bandung,” ujar Ruli.