KORANMANDALA.COM – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kuningan menggelar Sosislisasi Pemilu 2024 di Aula Sekertariat KPU Jl. Jendral Sudirman No. 80 Kuningan, 15 April 2023 silam. Sosialisasi diikuti wartawan media cetak, Online,  radio dan media visual TV.

Ketua KPU Kabupaten Kuningan Asep Z Fauzi menjelaskan, tahapan Pemilu serentak   2024 telah dimulai sejak 1 – 7 Agustus 2022 dengan agenda pendaftaran partai politik dilanjutkan penetapan parpol Pemilu pada 14 Desember 2022.

KPU Pusat menetapkan ; parpol peserta Pemilu 2024 tercatat ada 18.

Agenda 1 Januari – 9 Pebruari  2023 penetapan daerah pemilihan (dapil) caleg.

1 – 14 Mei 2023 pendaftaran Caleg DPRD kabupaten/ kota.

19 – 21 Juni penetapan DPT Nasional dan pendaftaran Capres-Cawapres.

7-13 September  Agenda berikutnya penetapan daftar caleg tetap DPRD Provinsi, kab./kota.

11 Oktober 2023  penetapan Capres/Cawapres.

Kemudian dilanjutkan masa kampanye mulai 13 Oktober s/d 10 Pebruari 2024. Selain kampanye tertutup, juga rapat terbuka.

Selanjutnya memasuki masa tenang 11 – 13 Pebruari. Hari Rabu 14 Pebruari 2024 pemungutan suara Pileg dan Pilpres.

Tahapan berikutnya pasca Pileg dan Pilpres yaitu, rekapitulasi hasil pemungutan suara 15 Februari dilanjutkan kampanye Pilpres putaran 2, pada 16 Pebruari – 8 Juni 2024 dan pemungutan suara Pilpres pada 12 Juni 2024.

Sedangkan penetapan hasil Pilpres putaran 2 antara tanggal 21 Juni-4 Juli secara nasional.

Sementara itu, 1 Oktober pengucapan Sumpah/ janji DPD, DPR, DPRD. Sementara pengucapan Sumpah/janji Presiden terpilih tanggal 20 Oktober 2024.

Sosialisasi Pemilu 2024 ini ditandai tanya jawab seputar pelaksanaan Pemilu dan hal lainnya. Ketua KPU Kuningan Asep  Fauzi mengucapkan terima kasih kepada para Jurnalis atas kerja samanya dalam penyebarluasan Pemilu 2024, dengan harapan dapat berjalan lancar kondusif dan sukses tanpa ekses.(*)

Sumber:

Editor: Editor Mandala

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Exit mobile version