KORANMANDALA.COM – Bakal calon presiden (bacapres) Ganjar Pranowo menyapa relawan Network For Ganjar Presiden di Jalan Siliwangi Kota Cirebon pada Minggu, 8 Oktober 2023.
Dalam kesempatan ini bacapres yang diusung parpol PDIP, PPP, Hanura, Perindo ini ungkap bahwa Cirebon merupakan kota yang spesial baginya.
“Saya sudah sering kali mengunjungi Cirebon,” kata Ganjar.
Mantan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) dua periode ini mengungkapkan dua hal baginya yang menarik di Cirebon.
Baca Juga: Dewa 19 hingga Andra The BackBone Akan Gelar Konser di Cirebon, Harga Tiketnya Cuma Segini, Murah!
“Yang pertama ikan asin jambal roti Cirebon,” kata Ganjar di hadapan puluhan ribu relawan Network For Ganjar Presiden.
Ikan asin jambal roti Cirebon, menurut Ganjar sangat terkenal. Bahkan, ia sering kali mampir ke Cirebon hanya untuk membeli ikan jambal roti.
“(Ikan asin) Jambal roti Cirebon tidak ada duanya,” lanjutnya.
Baca Juga: Bogasari Didik Puluhan Guru SMKN 2 Cirebon, Misinya: Perkuat Produk TEFA
Hal menarik yang kedua yaitu batik. Ganjar mengungkapkan batik Cirebon sangat luar biasa.