Baca Juga: Karena Sayang Istri, Suami Hadiahkan Sepeda Motor Hasil Curian di Garut, Ini Kisahnya.
Sejumlah warga Desa Sukamurni Cilawu dan Desa Kersamaju, Cigalontang, Tasikmalaya, jajan Sate Jebred berbahan kikil sapi yang direbus di sebuah warung di pasar Bojongloa.
Namun selang dua jam kemudian, usai mengonsumsi sate, tiba-tiba mereka merasa pusing dan mual serta muntah-muntah bahkan diare.
Mereka pun dilarikan oleh keluarnyanya ke Puskesmas Cihideung, Cilawu.
Baca Juga: Karena Sayang Istri, Suami Hadiahkan Sepeda Motor Hasil Curian di Garut, Ini Kisahnya.
Ternyata di sana sudah ada belasan pasien yang terindikasi keracunan dari sate tersebut, bahkan sudah ada yang meninggal dunia.
Bupati Garut, Rudy Gunawan dan Kepala Dinas Kesehatan, usai mendapat laporan dari kejadian itu, langsung meninjau ke lokasi.
“Kami akan melakukan perawatan dan pengobatan kepada para pasien yang diduga keracunan makanan tersebut,” tutur Rudy Gunawan. (stc/sam)