KORANMANDALA.COM – Pameran Kontes Bonsai Nasional dan Suiseki Exhibition 2023 “Tina Tunggul Jadi Dulur 4 berlangsung semarak di Open Space Galeri Linggarjati, Kuningan, Jawa Barat 2 – 12 Oktober 2023.
Antusiasme pebonsai dari berbagai kota seperti dari wilayah Jabodetabek, Jawa Barat, Banyuwangi, Jepara Jawa Timur, turut meramaikan eksebisi itu.
Bahkan peserta terjauh dari Kalimantan tengah dan Pakanbaru berhasil mencuri perhatian dengan menampilkan koleksinya yang unik dan artistik.
Panitia pelaksana Adhitia Adji Pamungkas mengatakan, Pameran nasional ketiga ini digelar setelah beberapa tahun vakum akibat terdampak pandemi Covid-19.
Baca Juga: Aksi Unjuk Rasa di Kuningan Menjurus Anarkis dan Penjarahan Gegara Hasil Pemilu
“Peserta sebanyak 644 pohon terdiri 87 pohon kelas bahan, 411 pohon kelas prospek, 106 pohon kelas pratama, 50 pohon kelas madya dan 26 peserta suiseki exhibition,” kata dia.
Dari Open Space Of Bonsai terbagi 4 kelas dengan kriteria penilaian yakni, Kelas Bahan Gerak Dasar Batang.
Kelas Prospek Gerak Dasar dan Konsep Dasar, Kelas Pratama dan Madya : Penampilan, Gerak Dasar, Keserasian, dan Kematangan.
Baca Juga: DP Korpri Kuningan Gelar Susur Jalur Wisata, Ini yang Dilakukan di Waduk Darma
Tim juri PPBI Pusat antara lain, Yayat Hidayat (Jakarta), Juri Utama : Muna Adi (Temanggung), Suryadi (Sumedang).
Juri Madya : Asep Dadang (Bandung), Tono Sudarwanto (bekasi) dan Andri Mustopo (Magelang).
Mereka telah menilai secara seksama dan menetapkan? dari 644 Bonsai terpilih Best In Favorite di kelas Prospek yaitu, Pohon Anting Putri Ukuran Medium 39 cm dari Jakarta.