KORANMANDALA.COM – Guna menampung keluhan dan aduan dari masyarakat Kabupaten Bandung, Polresta Bandung terus melaksanakan Jumat Curhat.
Gelaran yang ke-34 ini digelar di Aula Desa Langensari, Solokanjeruk, Kabupaten Bandung, Jumat, 13 Oktober 2023.
“Kita dengar bersama, tadi ada warga masyarakat yang curhat berkiatan dengan bank emok,” kata Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo.
Selain itu, dalam gelaran itu juga disinggung terkait penggunaan media sosial pada anak terkait maraknya geng motor.
Baca Juga: Polresta Bandung Tangkap Pelaku Pembunuhan di Baleendah, Begini Kronologisnya
“Kemudian bagaimana caranya memantau anak berkomunikasi melalui media sosial dengan teman-temannya dan juga berkaitan dengan keresahan geng motor pelajar,” tuturnya.
Berkaitan geng motor, ia menjelaskan, Polresta Bandung telah melakukan langkah-langkah himbauan dengan cara mendatangi sekolah-sekolah.
Seperti, menjadi inspektur upacara dan melakukan pembinaan terkait geng motor terhadap para pelajar.
Baca Juga: Rencana Jalan Sukajadi Bandung Jadi Dua Arah, Ema Sumarna Masih Tunggu Hasil Kajian Dishub dan Polrestabes
“Kami juga telah membuat film pendek yang diviralkan terkait meniadakan geng motor, agar masyarakat atau anak muda mendapat pencerahan dampak dari geng motor,” ujarnya.
Bahkan, Kapolresta pun mengakui, bahwa banyak orang tua yang tidak mengetahui jika anaknya tergabung dalam sebuah geng motor.
“Dari kejadian beberapa waktu yang lalu, saat kami kumpulkan orang tua, ternyata orang tuanya itu tidak ada yang tahu kalau anaknya ikut geng motor,” jelasnya.