Menurutnya, kondisi DPR RI maupun pemerintah pusat saat ini sedang fokus pada Pemilu 2024. Sehingga, pencabutan moratorium untuk memekarkan sejumlah daerah di Jawa Barat potensinya kecil.
“Sekarang tentu pikiran semua orang termasuk DPR, pemerintah pusat, sekarang itu fokusnya sudah pada Pemilu,” tuturnya.
Dengan begitu, kedekatan Bey dengan Presiden Jokowi tidak menjadi garansi untuk mencabut moratorium pemekaran daerah.
Baca Juga: Video ‘Keakrabannya’ Viral Lagi, Betrand Ternyata Rutin Minum Botol Berisi ASI Sarwendah?
“Kelihatannya agak ditunda, sampai nanti ada pemerintahan baru terbentuk, termasuk di level lokal terpilih,” ucapnya.
Sebagai informasi, Pemprov Jawa Barat telah mengusulkan sembilan CDPOB ke pemerintah pusat. Sembilan daerah itu, di antaranya Kabupaten Bogor Barat, Sukabumi Utara, Garut Selatan, Bogor Timur, Indramayu Barat, Cianjur Selatan, Tasikmalaya Selatan, Garut Utara, dan Subang Utara.(zad/fam)