KORANMANDALA.COM – Dua atlet Karateka Kuningan meraih 2 medali emas dan tampil di podium pada Kejuaraan Tingkat Provinsi (kejurprov) Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) Jawa Barat 2023.
Kejurprov karate ini dilaksanakan di Sarana Olahraga (SOR) Ciateul, Kecamatan Tarogong Kidul Kabupaten Garut, yang berlangsung selama 3 hari Jumat–Minggu ( 17-19 November 2023 ).
Kejurprov Jawa Barat 2023 tersebut, diikuti 49 kontingen kabupaten/kota, dengan melibatkan 907 orang karateka berbagai kelas.
Pertandingan berlangsung sangat ketat. Seluruh karakteka menampilkan talenta dan ketangkasan terbaiknya.
Baca juga: Akibat Hujan Lebat, Atap Bangunan SD Kedungdawa di Kabupaten Cirebon Ambruk
Hasil akhir pertandingan. karateka Forki Kuningan, dari 15 atlet berhasil meraih 2 medali emas dan 1 medali perunggu.
“Kedua atlet karakteka Kuningan peraih medali emas yaitu, Siti Fatimah jelas yunior kata putri dan Aprilia Cikal Yudhistira kelas U-21 putri. Sedangkan Caesarastis Vega Utama di kelas Codet kata putri hanya meraih medali perunggu” terang Ketua Umum Forki Kuningan Drs.Yudi Nugraha, M.Pd, didampingi Sekum Ivan Sofyan, S.Hut, M.M. selepas mengawal kejurprov Pekan kemarin.
Target FORKI Kuningan ke depan akan terus melakukan pembinaan atlet, mengikuti setiap event kejuaraan resmi FORKI dan mempersiapkan bibit-bibit atlet asli Kuningan.
“Saya berharap pembinaan atlet berjalan lancar, prestasi atlet dapat terus meningkat dan tentunya perhatian dari Pemerintah Daerah melalui KONI sangat membantu pembinaan atlet, agar berpresrasi lebih baik lagi” pungkas Yudi Nugraha. (stw/ekp)