KORANMANDALA.COM – Guyuran hujan deras sejak Kamis sore hingga Jum’at pagi 19 Januari 2024, menyebabkan jalan yang menghubungkan Kecamatan Talegong Kabupaten Garut dengan Pangalengan Bandung terputus. Sepanjang 15 meter jalan tersebut tertutup material longsor.
Kapolsek Talegong, Inspetur Satu Polisi Irwandani, menyebutkan bahwa daerah yang terkena longsor itu berada di kawasan kampung Patok Beusi Desa Sukalaksana.
Untuk sementara jalur arus lalu lintas dialihkan ke jalan alternatif yang ada di Talegong.
Bencana alam longsor tersebut, menurut Kapolsek, tidak menyebabkan korban jiwa.
Juga diperoleh keterangan tak ada rumah yang tertutup oleh material longsor yang berasal dari tebing di pinggir jalan tersebut.
Bencana alam longsor yang menutupi jalur jalan lama itu terjadi sekitar Jum’at pukul01.00 dini hari.
Material longsor berupa lumpur menutupi badan jalan setinggi 4 meteran dan ditambah beberapa buah pohon bambu yang ada di pinggir jalan tersebut roboh terbawa longsor sekaligus ikut menutupi badan jalan.
Untuk sementara ini, pihak Polsek Talegong berserta unsur forkopimcam setempat dan masyarakat, langsung membersihkan tumpukan lumpur dan pepohonan yang menutupi badan jalan dengan menggunakan alat seadanya.
Kejadian bencana alam longsor tersebut sudah dilaporkan ke Kabupaten, dengan harapan agar segera datang bantuan alat berat untuk membersihkan material yang masih menutupi badan jalan.- *** cang anwar