KORANMANDALA.COM – Ketua KPU Kuningan Asep Budi Hartono mengalami kecelakaan dekat RSUD’45 Kuningan, saat mobilnya bertabrakan dengan dua unit sepeda motor di jalan Sudirman Kuningan, Jumat petang menjelang magrib 2 Februari 2024 sekira pukul 17.50 WIB.
Mobil Rush warna putih Nopol B 2123 UIH yang ditumpangi Abuhar, sapaan akrak Ketua KPU Kuningan, melaju dari arah barat ke arah timur dengan tujuan kantor KPU di Jl. Sudirman 80 selepas meninjau gudang logistik di gudang Bulog Sidareja Ciawigebang.
Namun di luar dugaan tiba-tiba mobilnya oleng ke kanan dan tabrakanpun tak dapat dihindari. Mobil Rush menabrak dua unit motor hingga ringsek dan 1 unit motor masuk ke kolong mobil. Peristiwa tabrakan ini terjadi dekat RSUD 45 Kuningan.
Menurut keterangan Lina, salah seorang pedagang sekitar lokasi kejadian, insiden kecelakaan lalu lintas itu terjadi, ketika sebuah Mobil Rush dengan nopol B 2123 UIH, melaju dari arah barat ke timur.
Mobil Rush tiba-tiba oleng ke arah kiri, dan menabrak 2 motor hingga ringsek. Salah satu motor beat, bahkan terseret di kolong mobil tersebut.
Diketahui korban di kolong mobil tersebut, salah satunya adalah Ojol. Sementara, satu lainnya adalah warga Kecamatan Cigugur.
Korban tabrakan saat itu masih sempat sadar dan langsung di bawa ke RSUD’45, namun sejauh ini pengendara motor tidak mengalami luka serius.
Sedangkan Ketua KPU Kuningan, Abuhar, mengalami shock akibat benturan. Abuhar mengaku selama 3 hari terakhir ini kurang tidur, sibuk mengurus persiapan kegiatan Pemilu 2024 diantaranya baru saja menggelar Simulasi pemungutan/penghitungan suara di alun-alun Kadugede.
Sementara itu saat terjadi kecelakaan, petugas Satlantas Polres Kuningan datang ke lokasi melakukan olah TKP bersama Ka. Unit Gakum satlantas Polres Kuningan.- *** hendra