KORANMANDALA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membahas rencana program wisata eduheritage Jakarta-Cirebon.
Pembahasan tersebut dilakukan Penjabat (Pj) Wali Kota Cirebon Agus Mulyadi dengan Deputi Gubernur DKI Bidang Budaya dan Pariwisata, Marullah Matali di Rumah Dinas Wali Kota Cirebon, Selasa, 27 Februari 2024.
Deputi Gubernur DKI Bidang Budaya dan Pariwisata , Marullah Matali mengatakan wisata eduheritage Jakarta-Cirebon ini sebagai upaya untuk merajut kembali benang merah kesejarahan antara Jakarta dan Cirebon.
“Sekaligus membangkitkan wisata budaya dan ekonomi kreatif Keraton Cirebon dan masyarakat Cirebon sekitarnya,” katanya.
Marullah mengatakan pihaknya siap memfasilitasi jika memang perlu pembahasan di level pemerintahan. “Tinggal sosialisikan kepada pelaku dan pengelola wisata misalnya,” jelasnya.
Sementara itu, Pj Wali Kota Cirebon Agus Mulyadi juga mendukung program wisata eduheritage Jakarta-Cirebon.
Pasalnya, program ini dicanangkan untuk memperkenalkan dan mengajarkan sejarah kepada generasi muda terutama tentang kesejarshan yang berelasi dengan Jakarta-Cirebon.
“Prinsipnya kami mendukung, karena program wisata eduheritage ini akan menjadi pengalaman dan histori yang diperkenalkan kepada anak cucu kita,” tuturnya.