KORANMANDALA.COM – Partai Nasdem Kota Bogor telah menerima hasil pleno KPU Kota Bogor dengan penuh kewaspadaan.
Dalam upaya memastikan kemenangan empat kursi DPRD Kota Bogor dan satu kursi DPR RI dapil Jawa Barat III, ratusan relawan dan simpatisan Ananda Tohpati dan Caleg Nasdem mengawal ketat proses rekapitulasi pleno di tingkat Kota Bogor.
“Ya, kami berharap proses ini berjalan dengan lancar, kondusif tidak ada hak yang memaksakan diri. Apalagi kalau misalkan tidak punya data yang kuat,” ungkap Hariyanto, Ketua Relawan Ananda Tohpati Caleg DPR RI partai Nasdem dapil Jawa Barat III, Senlsa 5 Maret 2024.
Menurutnya, proses rekapitulasi masih berjalan dan telah selesai di Bogor Timur dan Bogor Tengah dengan hasil yang sesuai.
“Kami dari Nasdem ikut setuju dengan apa yang dikeluarkan KPU Kota Bogor. Karena klop jumlahnya dari D1, tidak ada hal-hal yang perlu dipertanyakan,” jelas Hariyanto.
Namun, Hariyanto juga menyoroti masalah yang muncul saat perhitungan, terutama dari pihak yang tidak menerima kekalahan.
“Kami berharap mereka yang memang suaranya kurang, harus diterima dengan legowo saja,” tambahnya.
Dengan semangat mengawal proses dengan cermat dan berharap atas kesuksesan yang kondusif, Partai Nasdem Bogor siap menyambut hasil akhir yang akan diumumkan oleh KPU Kota Bogor. (Nicko) ***