“Melalui tarhim ini, kita juga membuka dialog-dialog dengan masyarakat tentang permasalahan yang mereka hadapi. Tarhim dapat dijadikan sebagai wadah media komunikasi interaktif bagi masyarakat untuk menyampaikan aspirasinya,” jelasnya.
Dengan adanya silaturahim yang baik ini, mantan Sekda Kota Cirebon ini berharap, akan tercipta sebuah kohesivitas sosial antara pemerintah, masyarakat, dan seluruh unsur yang ada.
“Sehingga, tercipta sebuah entitas untuk membangun lingkungan secara bersama-sama,” harapnya. (Chs)
1 2