KORANMANDALA.COM- Jalan Merdeka Garut tepatnya di depan Lapangan olahraga, menjelang buka puasa, selalu dipenuhi oleh pedagang yang menjajakan makanan untuk berbuka puasa.
Trotoar Jalan Merdeka ini kerap ramai terutama mulai pukul 15.00 sampai menjelang waktunya buka puasa.
Akibat banyaknya pedagang, Jalan Merdeka dipenuhi pembeli dan pedagang. Para pengendara yang melintas pun harus bersabar karena jalanan tersendat cenderung macet.
Bagi pemakai kendaraan roda dua atau roda empat bisa memarkir kendaraannya di dalam lapangan olahraga kerkop.
BACA JUGA: Kueh Kering Laris Manis, Pengusaha Kueh Kering di Garut Kebanjiran Order
Selain makanan yang disebutkan di atas, jajanan anak muda yang pedas pedas mulai dari cimol bojot, tekwan, cilok pentol, tahu krispy, karedok basreng, condong, lumpia basah, masih banyak lagi.
Ada juga jenis minuman seperti es kelapa muda, cendol, es campur, juice buah, ada minuman tradisional yang lagi rame di Garut yaitu es teh tali mulai harga Rp 2000,-.
Untuk harga teh orie kalau yang sudah di mix dengan susu, dan campuran serbuk minuman lain seperti thaitea ini beda lagi harganya.