KORANMANDALA.COM – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kuningan memberikan bantuan kepada warga Desa Giriwaringin dan Desa Cipakem yang terdampak bencana longsor.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Sekda Kuningan selaku Kepala BPBD H. Dian Rachmat Yanuar, saat melihat lokasi bencana, Selasa 19 Maret 2024.
Dian menghimbau kepada segenap masyarakat, berdasarkan informasi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mulai Bulan Desember 2023 hingga Februari 2024, perlu dilakukan kewaspadaan terhadap perubahan cuaca, curah hujan, dan angin kencang.
Namun, hingga sekarang Maret 2024, sepertinya cuaca tidak bersahabat tetap perlu diwaspadai.
Terkait kemungkinan bencana alam, pentingnya kewaspadaan, dan peringatan dini bagi seluruh masyarakat termasuk bagi wilayah Kuningan Selatan dan Timur serta beberapa wilayah lainnya yang rawan terjadi bencana longsor.
“Dalam kesiapsiagaan kebencanaan, diharapkan camat, lurah, dan kepala desa dapat menyampaikan informasi ini kepada masyarakat,” tegasnya.
Sementara itu, pihak BPBD menyampaikan terima kasih kepada masyarakat dan pihak lainnya yang sudah melakukan pembersihan di wilayah reruntuhan.
“Lakukan terus koordinasi Aparat Desa dengan Kecamatan, TNI, POLRI, Seluruh SKPD dan BPBD Kab. Kuningan,” katanya.
Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kuningan, Indra Bayu, S.STP, di sela kunjungan bersama Tim Assessment Pusat Data Operasi (Pusdalops), telah melakukan pendataan warga terdampak bencana yang belum lama ini terjadi, diantaranya di Desa Giriwaringin Kecamatan Maleber, Selasa 5 Maret 2024, pukul 22.00 WIB gerakan tanah tersebut yang terjadi di Desa Giriwaringin berdampak retakan di lokasi Bukit sepanjang 200 meter mengakibatkan tanah Longsor hingga menimbun 3 Unit rumah, 1 Unit kandang kambing, 1 unit kandang sapi dan 14 Unit rumah terancam retakan.
“Selain itu 2 Unit sepeda motor tertimbun longsoran dan 1 unit rumah jebol di bagian dinding kamar. Musibah bencana Ini merupakan salah satu titik longsor yang tergolong paling parah,” ungkap Ibe sapaan akrab Kalaka BPBD Kuningan.- *** wawan jr