KORANMANDALA.COM-GARUT- Mobil Avanza plat Jakarta B 2355 BOF menabrak warga yang berada di pinggir jalan. Setelah itu mobil yang hilang kendali itu menabrak toko, baru berhenti.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Wanaraja tepatnya di kampung Bojong desa wanamekar kecamatan Wanaraja, Selasa (3/3/24) pagi.
Mobil Avanza yang di kendarai oleh Reksa (25) Warga Kecamatan Tambora Jakarta Barat ini diduga mengalami rem blong sehingga hilang kendali.
Kendaraan dari arah Wanaraja menuju Karangpawitan ini menurut informasi tiba tiba hilang kendali, Saat meluncur itu kemudian nyaris menabrak Dadan Suryadi (32) warga Kecamatan Karangpawitan.
Celakanya setelah nyaris menabrak warga, mobil Avanza ini menabrak lagi pagar toko milik warga setempat yaitu milik Tatang. Mobil baru berhenti.
BACA JUGA: Hindari Tabrakan, Truk Pangangkut Kayu Terguling di Pangleseran Sukabumi
Pihak laka lantas datang untuk melakukan olah TKP ke lokasi. Dari TKP pihak laka lantas mengumpulkan data dari saksi saksi dan barang bukti. Pengemudi Avanza, Reksa dimintai keterangan.
Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha S, I,k,M, SI mengatakan melalui iptu Aang Andi Suhendi SAP, korban mengalami luka ringan, sementara pagar toko rusak yang ditaksir sebesar Rp3.000.000.
TIPS HINDARI TABRAKANAvanza
Selain pengemudi harus sehat jasmani dan rohani, ada beberapa tips agar terhindar dari tabrakan mobil.
1.Periksa Kendaraan Secara Berkala
2.Jangan Menggunakan Telepon Genggam
3.Menggunakan Safety Belt.
4.Menjaga Jarak Aman.
5.Menjaga Batas Kecepatan.
6.Tetap Konsentrasi dan Waspada.
7.Jangan Bermanuver Secara Ekstrem.
***