“Insyaallah tahun ini kalau tercapai target kami bisa mengelola pangan sendiri. Jadi kalaupun terjadi kelangkaan secara nasional, Jawa Barat tidak perlu ikut. Kami juga akan menata kembali BUMD yang menangani cadangan beras,” jelasnya.
Sementara itu, Pj Wali Kota Agus Mulyadi melalui Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKP3) Kota Cirebon, Elmi Masruroh mengatakan, Kota Cirebon berkomitmen untuk terus meningkatkan sektor pertanian yang ada.
“Kita berkomitmen untuk mendukung target Jawa Barat menjadi salah satu daerah swasambada pangan nasional. Sesuai arahan Pak PJ Gubernur yakni memaksimalkan potensi lahan tadah hujan agar indeks pertanamannya meningkat. Kita bersama-sama dengan seluruh stake holder untuk mewujudkan itu,” ujarnya. (Chs)