Menurutnya, pelaksanaan seleksi Paskibraka dilaksanakan secara serentak seluruh Indonesia yang diselenggarakan oleh Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP).
Seleksi tahap pertama telah meloloskan sebanyak 59 orang dari jumlah total 359 peserta, terdiri dari 20 orang putri dan 39 putra.
Selanjutnya, Teguh berharap seluruh peserta sudah menyiapkan yang terbaik dan semua panitia agar transparan pada semua tahap yang dilaksanakan.
“Semoga kita mendapatkan yang terbaik untuk anak didik kita yang akan menjadi Paskibraka Kabupaten Indramayu,” ujar Teguh.
Kemudian diketahui, pada Minggu (21/4/2024) bertempat di Stadion Tridaya dan dilanjutkan di SMA Negeri 1 Indramayu, telah dilaksanakan Seleksi tahap kedua, yakni Seleksi Kesamaptaan, Seleksi Peraturan Baris Berbaris, Seleksi Kepribadian, hingga Pantukhir.
Pada seleksi tahap kedua akan menyaring sebanyak 59 peserta menjadi 30 peserta, terdiri dari 10 putri dan 20 putra.
Kelulusan calon paskibraka Kabupaten Indramayu Tahun 2024 akan diumumkan pada dua pekan berikutnya melalui website yang dikelola oleh BPIP Pusat yaitu paskibraka.bpip.go.id. (Chs)