KORANMANDALA.COM – Pilkada Kota Cirebon 2024 semakin menarik perhatian publik dengan munculnya nama-nama kandidat yang dinilai memiliki potensi besar.
Bamunas Setiawan Boediman (Oki) dan Sri Budiharjo Hermawan (SBH) telah menjadi pembicaraan utama dalam arena politik setempat.
Pengamat politik, Sutan Aji Nugraha, menyatakan bahwa kehadiran Oki dalam kontestasi Pilkada tidaklah tanpa alasan. Dengan popularitas dan eksistensi yang kuat, Oki memiliki peluang besar untuk bersaing.
Sementara SBH yang saat ini menjabat sebagai Anggota DPRD Jawa Barat dengan aktivitas sosialnya yang terus menerus, juga memiliki daya tarik yang signifikan.
“Apabila mereka berdua satu paket akan mendapat dukungan besar dari masyarakat. Popularitas dan eksistensi keduanya menjadi aset berharga dalam persaingan politik,” kata Sutan Aji, Kamis, 2 Mei 2024.
Tidak hanya popularitas semata, keduanya dinilai memiliki visi, misi, yang sama dalam membangun Kota Cirebon ke depannya.