KORANMANDALA.COM – Bhabhinkamtibmas Polres Majalengka Polda Jabar membuat senang keluarga di Desa Cikeusik Kecamatan Sukahaji, Kabupaten Majalengka, Minggu 12 Mei 2024 kemarin.
Betapa tidak, karena pada hari kemarin, anggota Bhabinkamtibmas Polres Majalengka yang bertugas di Desa Cikeusik sengaja memberikan bantuan asupan makanan tambahan untuk anak-anak yang stunsing dan terancam stunting.
Anggota Bhabinkamtibmas datang ke sasaran berdasarkan data yang ada, kemudian memberikan bantuan asupan makanan tambahan untuk anak-anak.
Petugas berkeliling dengan ramah, ke sejumlah dusun di Desa Cikeusik, Kecamatan Sukahaji, Majalengka.
“Kegiatan itu merupakan wujud perhatian dari Polri yang diwujudkan oleh Bhabinkamtibmas agar permasalahan stunting di wilayahnya, khususnya Desa Cikeusik, dapat segera teratasi dengan tepat sasaran,” kata Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Jules Abraham Abast S.I.K dalam keterangannya yang diterima Senin 13 Mei 2024.
Jules Abrahan Abast mengatakan, pemberian bantuan tambahan tersebut merupakan salah satu langkah dalam menangani kasus anak-anak yang berisiko mengalami stunting.
“Bantuan ini diharapkan dapat membantu dalam memenuhi kebutuhan asupan gizi bagi balita agar pertumbuhan dan perkembangannya berjalan secara optimal,” ujarnya.
Kegiatan itu juga, kata dia, menunjukkan komitmen Polisi dalam memberikan kontribusi nyata dalam upaya penanggulangan stunting di wilayahnya.
“Dengan saling mendukung antara kepolisian, pemerintah, dan masyarakat, diharapkan masalah stunting dapat diminimalisir dan anak-anak dapat tumbuh menjadi generasi yang sehat dan cerdas,” ujarnya.
“Semoga bantuan yang disalurkan ini dapat memberikan dampak positif bagi perkembangan anak-anak di Desa Cikeusik dan menjadi motivasi bagi pihak lain untuk ikut serta dalam menjaga kesehatan generasi penerus bangsa,” kata Abast berharap. (Tim Mandala)***