KORANMANDALA.COM – Anak-anak Balita di Palestina menjadi korban kebiadaban zionis Israel, konflik Gaza bagi warga Palestina semakin mengenaskan.
Puluhan ribu warga sipil Palestina menjadi korban perang Gaza, dari mulai orang tua sampai anak-anak tak berdosa dibantai habis oleh kekejaman zionis Israel.
Warga Palestina hingga saat ini seolah hidup dalam situasi tanpa harapan.
Nampak deretan reflika bayi dan anak-anak balita terbungkus “kain kafan” tergeletak ditepi jalan depan masjid Syiarul Islam kota Kuningan mengundang perhatian ribuan pengunjung Car Free Day.
Sebagai aksi solidaritas para Relawan Kemanusiaan Peduli Palestina Kuningan, melakukan aksi turun ke jalan dalam giat Car Free Day, Minggu 19 Mei 2024.
Relawan gabungan ini melakukan aksi bela Palestina sekaligus mengutuk kekejaman zionis Israel.
Masdjun salah seorang dari komunitas Aliasi Persaudaraan Islam Kuningan (APIK)
di sela aksi menyampaikan Orasi tentang kekejaman sekaligus mengutuk kekerasan zionis Israel terhadap warga Palestina.
Aksi peduli Palestina ini, sebut Masdjun, dilakukan setiap hari Ahad dalam moment Car Free Day (CFD) dengan tujuan mengetuk hati kaum muslim khususnya, untuk peduli dan membantu meringankan beban penderitaan warga Palestina.
Aksi peduli kemanusiaan ini membuka open donasi serta menghimpun dana yang akan disalurkan oleh Da’arul Tauhid (DT), untuk membantu kaum Palestina yang saat ini menderita akibat serangan zionis Israel.
Sementara itu, aksi relawan gabungan setiap Minggu di acara Car Free Day/CFD, berhasil menampung donasi rata-rata mencapai sebesar Rp 2,5 juta sampai Rp 4,5 juta setiap minggunya.
Bahkan sempat mencapai Rp 137 juta lebih saat aksi peduli Akbar yang dihadiri ribuan warga awal bulan November 2023 lalu.
“Uang bantuan dari hasil donasi tersebut, disetorkan 100 persen, melalui Da’arul Tauhid Peduli Kuningan,” ungkap Masdjun.
Kegiatan aksi relawan kemanusiaan ini, sambung Masdjun, merupakan agenda rutin setiap hari Minggu dalam moment Car Free Day Jl Siliwangi Kuningan sekaligus “open donasi” bagi warga muslim yang peduli Palestina.- *** wawan jr