KORANMANDALA.COMJelang pemilihan wali kota dan wakil wali DPC Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan DPD Nasdem Kota Cirebon gelar deklarasi koalisi.

Deklarasi koalisi dua parpol ini digelar di salah satu hotel di Kota Cirebon pada Jumat 31 Mei 2024.

Deklarasi ini dibacakan bersama-sama oleh Ketua Bappilu Gerindra Kota Cirebon Fitri Malik dan Bappilu Nasdem, Muhammad Novel.

Dalam deklarasi tersebut, kedua partai bersepakat untuk berkoalisi mengusung calon wali kota dan wakil wali kota Cirebon pada Pilkada 2024 ini.

“Bersepakat untuk menamakan koalisi Nasdem dan Gerindra dengan nama Koalisi Maju Bersama untuk Kota Cirebon,”

Koalisi Nasdem dan Gerindra ini didasarkan pada visi bersama agar terjadi percepatan pembangunan Kota Cirebon yang merata dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Ketua DPD Nasdem Kota Cirebon Eti Herawati mengatakan koalisi kedua partai ini diharapkan dapat memberikan kontribusi juga harapan warga masyarakat banyak.

“Mudah-mudahan kedua partai ini bisa memberikan kontribusi dan juga harapan warga masyarakat banyak,” kata Eti.

Sementara itu Ketua DPC Gerindra Kota Cirebon Eman Sulaeman mengatakan koalisi ini belum membahas tentang posisi siapa yang akan menjadi wali kota ataupun wakil wali kota.

“Untuk hal itu kami masih komunikasi dan kesepakatan dari kedua parpol,” tandasnya. *** (Chs)

Sumber:

Editor: Aam Permana

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Exit mobile version