KORANMANDALA.COM – Bangunan Kantor Obyek Wisata Zam-Zam Pool seluas 7 m x 11 m = 77 m² x 2 (lantai) = 154 m², di Blok Kliwon RT. 05 RW. 01 Desa Manis Lor Kec. Jalaksana, Kuningan, tengah malam dini hari sekira pukul 03.25 WIB tiba- tiba terbakar hebat, Senin 10 Juni 2024.
Kronologis terjadinya kebakaran menurut Endi Rohendi (36) Supervisor Zam-Zam Pool, karena adanya konsleting di saklar listrik ruang dapur sekitar pukul 03.30, diketahui pertama kali oleh penjaga Alimin (53) dan Jaja (35), lalu melapor ke saya, tutur Endi.
Kepala UPT. Damkar Kuningan Andri Arga Kusumah, saat dikonfirmasi pihaknya menerjunkan 9 anggota piket regu 1 dan 2 Unit Randis KR. 4 Pancar, ke lokasi dan anggota langsung melakukan pemadaman dibantu Bhabinkamtibmas dan 4 anggota Polsek Jalaksana dan 3 anggota Inafis Polres Kuningan.
Berkat kesigapan petugas, akhirnya api berhasil dipadamkan dalam waktu 1 jam 5 menit atau pukul 05.25 WIB.
Selanjutnya petugas pun melakukan pengecekan untuk memastikan apa benar-benar sudah padam dan melakukan pengumpulan data di TKP.
Setelah dilakukan pengumpulan bukti, menanyakan saksi- saksi di lokasi. Kebakaran tersebut diduga akibat arus pendek listrik atau ‘konsleting’ di saklar listrik.
Owner Zam Zam Pool H Umbara menderita Kerugian materil akibat kebakaran tersebut
total senilai Rp 240 juta lebih.
Antara lain luas bangunan yang terbakar 7x11m = 77 m² x 2 (lantai) = 154 m² x Rp.1.200.000 = Rp. 184.800.000 dan barang elektronik yaitu berupa, 3 unit Gas 12 kg, 2 Kompor 1 Tabung APAR, 1 Magic com, 2 Freezer = 1 unit Kulkas, 2 Rak, 1 Meja Tiket, dan uang tunai Rp.20 juta hangus terbakar jumlah total Rp. 34.750.000.
Sedangkan di lantai dua barang yang terbakar yaitu, 1 Meja Set, 3 Unit Router CCTV, 2 unit TV 32 Inc, Kamar Tidur 1 Kasur, 1 Lemari berikut pakaian : Ruang Tamu, WC/toilet dll jumlah total = Rp. 20.450.000. Total Rp.240.000.000.
Sejauh ini akibat kebakaran itu tidak terdapat korban jiwa.- *** wawan jr