KORANMANDALA.COM – Harga sejumlah bahan pokok di Kabupaten Kuningan terbilang stabil menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 H.
Hal itu diketahui setelah PJ Bupati Kuningan Raden Iip Hidajat bersama Sekda Dian Rachmat Yanuiar dan unsur Muspida Kuningan melakukan monitoring se jumlah pasar modern dan tradisional, Sabtu 15 Juni 2024.
Pj Bupati Kuningan Iip Hidayat di sela monitoring menjelaskan, persediaan kebutuhan pokok di pasar tradisional dan modern menjelang Idul Adha dalam kondisi aman dan stabil.
“Aman dan stabil,” kata Iip.
Sekda Dian menambahkan, masyarakat tidak khawatir dengan ketersediaan kebutuhan pokok maupun harga komoditi lainnya di pasar, karena akan terus dilakukan monitoring jelang Hari Raya Idul Adha.
“Hari ini dan beberapa hari kedepan menjelang hari Raya Idul Adha, kami dari Pemkab Kuningan akan terus melakukan monitoring ke sejumlah pasar, baik modern maupun tradisional, untuk memastikan ketersediaan pasokan kebutuhan pokok dan menjaga stabilitas harga,” kata dia,
Menurut pantauan, kondisi di Pasar Baru menjelang H-2 Idul Adha lumayan ramai.
Berikut ini beberapa harga bahan pokok di Kuningan menjelang Idul Adha.
– Daging kambingi Rp.170.000/ Kg;
-Daging Sapi Rp 140.000/Kg;
-Daging ayam Rp 45.000/Kg ;
-Beras Premium Rp 13.000/kg, Medium Rp12.500/Kg, Gula Pasir Rp18.000/kg;
-Gula Merah Rp20.000-22.000/kg;
-Minyak Curah Rp15.300/liter;
-Minyak Kemasan Rp 18.000/liter.
-Terigu Biasa Rp9.000/kg, Terigu Segitiga Biru Rp11.500/kg;
-Cabe Merah Rp50.000/kg, Cabe Rawit Rp 40.000/kg;
-Bawang Merah Rp50.000/ kg, Bawang Putih Rp40.000/kg;
-Kacang Tanah Rp28.000/kg, sayuran Wortel Rp15.000/kg, Kol Rp15.000/kg, Tomat Rp10.000/kg, dan Ketimun Rp10.000/kg.
-Daging Ayam Sayur Rp 37.000-38.000/ kg, Ayam Pejantan Rp 45.000/kg, Ayam Kampung Rp 75.000/kg;
-Telur Ayam Rp 29.000/kg;
-Ikan Gurame Rp 60.000/kg, Ikan Mujair Rp 32.000/kg, Ikan Lele Rp27.000/kg, dan Udang Tawar Rp 60.000/kg. ***