KoranMandala.com – Berdasarkan informasi terbaru, pelaksanaan SKD CPNS 2024 akan mulai secara bertahap dari tanggal 16 Oktober hingga 14 November 2024.
Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyatakan bahwa SKD CPNS 2024 akan berisi 110 soal.
Soal-soal tersebut terbagi ke dalam tiga kategori, yakni Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensi Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP).
Contoh Soal SKD CPNS 2024! Kisi-kisi Tes Karakteristik Pribadi
Sebagai jalur yang sangat kompetitif, jutaan orang mendaftarkan diri untuk mengikuti seleksi CPNS, berharap bisa mendapatkan posisi di berbagai instansi pemerintah.
Namun, harapan besar ini tidak datang tanpa tantangan.
Salah satu tantangan terbesar adalah menghadapi Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
Pada CPNS 2024, SKD menjadi semakin sulit, dengan banyak soal untuk menguji lebih dari sekadar pengetahuan umum.
Pertanyaan-pertanyaan yang disajikan bukan hanya membutuhkan pemahaman materi, tetapi juga kecermatan dan ketelitian dalam membaca soal.
Tak jarang, soal-soal CPNS disusun sedemikian rupa sehingga mengecoh para peserta, terutama dalam soal yang tercap “paling bikin pusing.”
Beberapa soal bahkan tampak sederhana, namun jika tidak kamu pahami dengan baik, jawabannya bisa menjadi jebakan.
Untuk itu, dalam artikel ini kami akan membahas soal-soal CPNS 2024 yang tercap paling sulit dan bagaimana cara menjawabnya dengan benar.
Jangan sampai tertipu dengan soal-soal yang terlihat mudah, tetapi justru menyimpan jebakan di balik kalimat-kalimatnya!