Kehadiran Puan sekaligus mewakili ibunya sang ketua umum PDIP yang tidak hadir dalam pelantikan dengan alasan sakit.
5. Anies Hormat Kepada Prabowo
Di antara para mantan presiden, wakil presiden, dan keluarganya sebagai tamu undangan pelantikan, hadir juga sosok Anies Baswedan, mantan rival Prabowo di Pilpres 2024.
Dalam pidatonya, Prabowo menyebut nama Anies sebagai penghormatannya kepada capres dan cawapres di Pilpres. Saat namanya disebut, Anies langsung berdiri dan memberi hormat kepada Prabowo.
Setelah pidato usai, Prabowo berkeliling menyalami para tamu undangan. Saat berpapasan dengan Anies, keduanya bersalaman dan Anies kembali memberi hormat kepada Prabowo.
Pasangan Anies dalam Pilpres 2024, Muhaimin Iskandar, turut hadir dalam acara pelantikan. Ia duduk terpisah dengan Anies bersama dengan para ketua umum partai lainnya.
Sedangkan pasangan Ganjar-Mahfud tidak menghadiri pelantikan presiden baru. Ganjar Pranowo memberikan ucapan selamat melalui akun Instagram miliknya.
Mahfud MD juga turut mengucapkan selamat melalui akun X pribadinya. Diketahui Mahfud mendadak pergi ke Surabaya untuk menengok ibunya yang sedang sakit.***