KoranMandala.com – Mayor Infanteri Teddy Indra Wijaya yang lebih terkenal sebagai ‘Mayor Teddi’, merupakan Sekretaris Kabinet Republik Indonesia, Ia terus memberikan dukungan penuh bagi Presiden Prabowo Subianto dalam lawatannya ke luar negeri.
Tidak hanya sekadar menjadi pengiring, Teddy terlibat aktif dalam setiap pembicaraan dan keputusan penting yang diambil selama perjalanan kenegaraan ini.
Bersama Menteri Luar Negeri Sugiono, mereka mendampingi Prabowo dalam rangkaian kunjungan ke lima negara yang dimulai pada Jumat, 8 November 2024.
4 Sosok Pahlawan yang Tidak Terkenal, Jangan Sampai Perjuangannya Hilang Jejak
Lawatan ini tidak hanya bertujuan mempererat hubungan diplomatik, tetapi juga memantapkan posisi Indonesia dalam kancah geopolitik global.
Rencana Lawatan ke Lima Negara
Pada Jumat pagi, 8 November 2024 pesawat Kepresidenan PK-GRD lepas landas dari Jakarta menuju Beijing, China.
Negara tersebut menjadi tujuan pertama dari serangkaian kunjungan kenegaraan ini.
Mengambil bagian dalam perjalanan ini, Mayor Teddy bersama Menlu Sugiono berada di rombongan utama, mendampingi Presiden Prabowo dalam lawatannya.
Kedatangan tersebut akan membawa banyak dampak positif bagi hubungan bilateral Indonesia dengan negara-negara besar di dunia.
Tiba di Beijing Capital International Airport pada pukul 18.30 waktu setempat, Presiden Prabowo disambut oleh Menteri Pertanian dan Pedesaan China, Han Jun, serta Duta Besar China untuk Indonesia, Wang Lutong.
Kedatangan ini menandai awal dari serangkaian agenda penting, termasuk pertemuan dengan Presiden Xi Jinping di Great Hall of the People.
Berbagai diskusi tentang kerjasama ekonomi, geopolitik, dan potensi investasi diperkirakan akan menjadi pokok bahasan utama antara kedua pemimpin negara ini.