3. Formasi Nalar Arab – Abid Al-Jabiri
Buku ini menjelaskan bagaimana pemikiran Arab terbentuk dan mengenalkan tiga pola nalar dalam tradisi filsafat Islam, yaitu Bayani (berbasis teks), Irfani (langsung dan pengalaman spiritual), serta Burhani (rasional dan logis).
Al-Jabiri juga membahas pengaruh filsafat Yunani dalam Islam serta pentingnya modernisasi tradisi keilmuan Islam agar tetap relevan di era kontemporer.
20 Akun FF Sultan Gratis Hari Ini 7 Maret 2025, Ada Skin Legendaris!
4. Filsafat Islam – Ahc Dhofir Zuhry
Buku ini lebih bersifat historis dan membahas perkembangan filsafat Islam dari masa awal hingga era modern.
Pembahasannya mencakup tokoh-tokoh seperti Al-Kindi, Al-Farabi, Ibnu Sina, hingga pemikir kontemporer seperti Muhammad Iqbal.
Struktur buku ini mencakup biografi singkat, karya-karya penting, serta pemikiran utama dari masing-masing filsuf.
5. Buku Daras Filsafat Islam: Orientasi ke Filsafat Islam Kontemporer – Taqi Misbah Yazdi
Buku ini membahas hubungan antara filsafat Islam dengan ilmu pengetahuan modern, epistemologi, dan ontologi.
Selain itu, buku ini juga mengkritik filsafat Barat modern, termasuk empirisme David Hume, rasionalisme René Descartes, dan transendentalisme Immanuel Kant.
Kelima buku ini sangat direkomendasikan bagi siapa saja yang ingin memahami filsafat Islam secara lebih dalam dan komprehensif. ***