Gramedia Digital
Aplikasi ini tersedia banyak buku, dan sebagian bisa kamu baca secara gratis.
Caranya mudah, pertama buka aplikasinya, cari buku, lalu filter berdasarkan harga dan pilih yang “gratis”.
Setelah itu, klik “baca”, tunggu proses loading selesai, dan kamu sudah dapat membaca bukunya.
Google (dengan trik PDF)
Ini cara klasik tetapi masih ampuh.
Ketik judul buku + “PDF” di Google, lalu klik tab “gambar”.
Biasanya akan muncul banyak cover buku dengan link ke file PDF-nya.
Setelah itu, buka satu persatu dan cari yang full-text dan dapat kamu download.
Simpel dan efektif.
Waqfeya.com
Website ini cocok buat kamu yang ambil jurusan agama atau butuh kitab-kitab dalam bahasa Arab.
Ketik judul kitab yang kamu cari, misalnya “Tafsir al-Kabir”, pilih jilidnya, lalu klik tombol PDF untuk download per jilid.
Kamu dapat membaca secara langsung juga.
Internet Archive (archive.org)
Ini salah satu surga referensi, karena kamu dapat mencari hampir semua jenis buku, termasuk yang langka.
Cukup ketik judulnya di kolom pencarian, pilih format PDF, dan download.
Misalnya kamu cari “Tafsir Ibnu Katsir”, langsung muncul semua jilidnya.
Itulah cara mencari referensi gratis buat skripsi atau tugas kuliah dari Wiwi Fauziah. ***