KORANMANDALA.COM – Tatar Sunda atau Jawa Barat telah melahirkan beberapa tokoh pahlawan nasional yang turut membantu bangsa Indonesia dari penjajah.
Gelar pahlawan nasional merupakan penghargaan yang diberikan Presiden RI atas jasa para tokoh yang berjuang untuk memerdekakan Indonesia dan hak pribumi.
Gelar pahlawan diberikan sebagai tanda terima kasih atas jasa pemikiran hingga perlawanan saat melawan para penjajah.
Lalu, siapa saja pahlawan yang berasal dari tanah Sunda?
Baca Juga: 10 Ucapan Hari Pahlawan Nasional Bahasa Inggris dari Tokoh Ternama, Cocok untuk Caption Twibbon di Medsos
Dilansir Koran Mandala, berikut sederet pahlawan yang berasal dari Jawa Barat, diantaranya:
1. KH Zainal Mustafa
KH Zainal Mustafa lahir di Tasikmalaya, 1 Januari 1899, merupakan ulama dan pahlawan yang melakukan perlawanan pada negara Jepang dan Belanda.
Dalam perlawanannya, ia beserta tiga ulama lain ditangkap tentara Belanda atas tuduhan memengaruhi pikiran rakyat dengan ideologi pribadi.
Baca Juga: WR Supratman Pencipta Lagu Indonesia Raya, Pahlawan Nasional yang Belum Sempat Cicipi Kemerdekaan RI 1945
2. Djuanda Kartawijaya
Berasal dari tempat lahir yang sama dengan KH Zainal Mustafa, Djunada Kartawijaya lahir di Tasik, 14 Januari 1911.
Ia merupakan perdana menteri ke-10 dan pahlawan jasa yang mencetuskan Deklarasi Djuanda.
Deklarasai Djuanda yang dibentuk pada 13 Desember 1957 ini menyatakan hak dari dunia bawah laut Indonesia adalah termasuk laut sekitar di antara dan di dalam kepulauan Indonesia menjadi satu kesatuan wilayah NKRI.