BD500 pada dasarnya adalah campuran kotoran sapi yang terfermentasi. Kotoran sapi ini dimasukkan kedalam tanduk sapi betina yang kemudian dikubur selama kurang lebih 6 bulan.
Adapun BD501 merupakan kristal silika yang ditumbuk halus, kemudian juga dimasukkan kedalam tanduk sapi. Lagi-lagi, proses fermentasi didalam tanah berlangsung selama 6 bulan.
Terakhir, BD508 merupakan rebusan cemara casuarina yang kemudian ditiriskan selama 3 hari secara aerob. Ramuan ini dapat diaplikasikan pada tanaman agar terhindar dari penyakit tanaman.
Antusiasme peserta biodynamic prep ini cukup beragam. Sebagian peserta terlihat antusias saat diminta untuk memasukkan kohe (kotoran sapi) kedalam tanduk sapi. Saat sesi tanya jawab, salah seorang peserta meminta saran instruktur mengenai cara memperbaiki tanah yang cukup tandus agar dapat dipergunakan untuk keperluan pertanian.
Asep Suhendar, salah seorang guru di Jagad Alit Waldorf berpendapat bahwa dia akan mencoba untuk membuat tree paste yang akan digunakan untuk menyembuhkan salah satu tanaman yang ada di sekolah tersebut. (FMA)