KoranMandala.com -Siapa sangka pengusaha furnitur Muhammad Kuswanto mampu menciptakan rangka pesawat Mustang di Dusun Margamukti, Cimalaka, Sumedang.
Usaha furniturnya bernama Japan Elora Furniture awalnya hanya berfokus pada furnitur dan aksesori mobil.
Karya Kuswanto mencuri perhatian pecinta aeromodeling setelah ia mengerjakan proyek pesawat berdasarkan permintaan seorang konsumen.
Sumedang Sambut Hari Desa Nasional dengan Nilai ‘Someah Hade ka Semah’
Awalnya, ia diminta membuat simulator, namun proyek berkembang menjadi pembuatan rangka pesawat Mustang.
“Prosesnya memakan waktu dua bulan dan kini sudah mencapai 90 persen,” ujar Kuswanto, Senin 27 Januari 2025..
Material utama rangka pesawat adalah karbon, yang ringan namun kuat, cocok untuk proyek aeromodeling.
Kuswanto bekerja sama dengan Samuel, ahli sekaligus penghobi aero asal Bandung, dalam menyelesaikan proyek ini.
Menurut Kuswanto, proyek ini lebih bersifat riset dan eksplorasi teknik dibandingkan tujuan komersial.
“Fokusnya bukan produksi massal, tapi membuka peluang untuk karya inovatif lainnya di masa depan,” tambahnya.
Ia berharap karyanya dapat menginspirasi masyarakat untuk berani mencoba bidang baru yang penuh tantangan.
“Semoga karya ini membuktikan bahwa daerah juga bisa berkontribusi dalam hal luar biasa,” tutup Kuswanto.