KORANMANDALA.COM – Teka-teki tentang tarif Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) alias Whoosh mulai terungkap, meski pemerintah belum membandrolnya.
Mengutip beberapa sumber, Kartika Wirjoatmodjo, Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), menyampaikan, berdasarkan pembicaraan dan pembahasan, ada kesepakatan bahwa tarif Whossh yakni Rp 250 ribu.
Sedangkan apabila termasuk kereta feeder, tarif Whoosh yakni Rp 300 ribu. Kendati ada kesepakatan, tegas Tiko, sapaan akrabnya, kepastian tarif Whoosh menanti putusan Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
Hasil pembicaraan itu, lanjutnya, sesuai dengan nominal tarif Whoosh yang diusulkan PT Kereta Cepat Indonesia-China (KCIC), yakni berupa tarif bundling, Rp 300 ribu.
BACA JUGA: Bandung Great Sale Bergulir, Ada Diskon Tarif Kereta Lho..
Dwiyana Slamet Riyadi, Direktur Utama PT KCIC, menambahkan, pemerintah masih membahas tarif Whoosh.
Pembahasannya, tukasnya, melibatkan Kementerian Perhubungan, PT Kereta Api Indonesia (KAI) Light Rail Transit (LRT) Jakarta-Bogor-Depok-Bekasi (Jabodebek), dan PT KCIC. (win)