KORANMANDALA.COM – Kegiatan tahunan untuk menggeliatkan perekonomian di Kota Bandung kembali berlangsung. Kegiatan itu dikemas dalam Bandung Great Sale (BGS) 2023 yang digagas oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Bandung.
Kegiatan itu berlangsung selama satu bulan, mulai 10 Oktober hingga 18 November 2023. Pada bulan penuh diskon, setidaknya ada 13 pusat perbelanjaan dan 1.000 merchant yang terlibat.
Dengan jargon ‘Belanja Hemat, Hadiah Dapat’, masyarakat bisa menikmati potongan harga yang beragam dengan berbagai hadiah yang didapat. Bahkan, satu unit mobil telah disiapkan untuk satu pemenang yang beruntung.
Satu dari beberapa tempat yang menggelar BGS 2023, yakni The Hallway Space, Kosambi. The Hallway Space menjadi tempat baru berkumpulnya anak-anak muda di Kota Bandung.
Baca Juga: Messi dan Inter Miami Tur Asia, Sementara ke Tiongkok, Mungkinkah ke Indonesia?
The Hallway Space ini terletak di lantai dua Pasar Kosambi itu disulap menjadi ruang kreatif dengan aneka produk lokal mulai dari fesyen, kuliner, musik, kerajinan tangan, DNA lainnya.
Founder The Hallway Space, Rilly Robbi mengatakan, dirinya bersama kawan-kawan ingin memberikan kontribusi pada kegiatan BGS 2023 ini. Tak hanya kontribusi, dia ingin mengenalkan berbagai produk jenama lokal Bandung yang begitu banyak.
“Semoga bisa menjadi tambahan destinasi atau pilihan produk kreatif yang ada Kota Bandung karena sebagian besar di sini produk serta pelakunya dari Bandung,” kata Robbi saat ditemui di Bandung pada Senin 16 Oktober 2023.
Baca Juga: Jelang Putusan Batas Usia Capres-Cawapres, Denny Indrayana: Tidak Heran Anwar Usman Tetap Tangani Gugatan
Dia mengungkapkan, keterlibatan The Hallway Space dalam BGS 2023 ini menjadi yang pertama kalinya. Oleh karena itu, Robbi akan mengintensifkan sosialisasi tentang BGS 2023 kepada para pelaku usaha.
“Kami membantu program ini bisa diketahui oleh pengunjung. Untuk potongan harga, dikembalikan ke tenant masing-masing,” ungkapnya.
The Hallway Space pun berencana membuat sejumlah kegiatan seperti diskusi, budaya, bazzar, dan musik setiap pekan. Hal itu dilakukan untuk menarik minat pengunjung ke The Hallway Space sekaligus mendukung BGS 2023.