KORANMANDALA.COM – Harga emas keluaran PT Aneka Tambang (Antam) mengalami penurunan pada edisi perdagangan Jumat, 27 Oktober 2023. Simak selengkapnya di sini.
Emas Antam berukuran 1 gram, dijual Logam Mulia sebesar Rp1.123.000. Nominalnya mengalami pengurangan senilai Rp2.000.
Pada Edisi perdagangan Kamis, 26 Oktober 2023, Logam Mulia membanderol pecahan satu gram emas Antam sebesar Rp1.125.000.
Kemudian, emas Antam berukuran 0,5 gram bernilai Rp611.000. Sementara pecahan 2 gram sebesar Rp2.186.000.
Baca Juga: Putuskan Tempuh Jalur Hukum, Regi Nazlah Ngaku Dipukul Duluan oleh Afifah Riyad
Jika Anda hendak menjual kembali atau buyback emas Antam, maka uang yang akan Anda dapatkan sebesar Rp1.014.000 untuk pecahan 1 gram.
Selengkapnya, berikut uraian harga emas semua ukuran seperti dilansir Koran Mandala dari situs Logam Mulia:
– Harga emas batangan 0,5 gram: Rp611.500
– Harga emas batangan 1 gram: Rp1.123.000
Baca Juga: Desainnya Gagah, Motor Sport Kawasaki Ninja 250SL Dapapat Dibeli Secara Kredit, Cicilannya Mulai 800 Ribuan
– Harga emas batangan 2 gram: Rp2.186.000
– Harga emas batangan 3 gram: Rp3.254.000
– Harga emas batangan 5 gram: Rp5.390.000