Sabtu, 11 Januari 2025 15:52

KORANMANDALA.COM – Komite Pemulihan Ekonomi Daerah (KPED) Jawa Barat menyebut panjangnya rantai pasok menjadi faktor kenaikan harga daging ayam selain melambungnya harga pakan. Diketahui, harga daging ayam melambung sejak beberapa bulan lalu hingga saat ini.

Begitu dikatakan Divisi Pertanian dan Ketahanan Pangan KPED Jawa Barat, Tri Bagus Santoso pada Jumat, 21 Juli 2023.

Selain panjangnya rantai pasok dari peternak ke produsen, pakan ternak yang mengalami kenaikan juga memberikan efek simultan pada harga Day Old Chicken (DOC) yang saat ini sudah di atas Rp21 ribu. Padahal, harga normal di DOC berkisar Rp18 sampai 19 ribu.

“Artinya, harga life bird di kandang, itu sudah meningkat di atas Rp23 ribu. Kenapa harga dagingnya tinggi memang harga di kandangnya tinggi,” ujar Tri Bagus.

Baca juga: Rencana Revitalisasi Jalan Braga, Ema Sumarna Sebut Wajah Kota Bandung Mesti Estetik

Dengan kondisi tersebut, pemerintah wajib memperbanyak lahan produk bahan pakan ternak ayam, dalam hal ini jagung. Sebab, kebutuhan pakan ternak ayam masih bergantung dari pasokan luar negeri atau impor.

Hal itu bertujuan agar kondisi ketahanan pangan terutama daging ayam tidak terlalu terganggu ketika ada dinamika global.

“Kalau kita tidak mempunyai kemandirian dalam pasokan pakan khususnya di sektor ketahanan pangan itu meningkatkan produksi jagung, maka jangka panjang sulit untuk turun kembali,” kata dia.

Baca juga: Cegah Perkawinan Anak di Bawah Umur, Disdik Kota Bandung Minta Orang Tua Berikan Edukasi Seks Sejak Dini

Menurutnya, tindakan preventif untuk menjaga ketersediaan pakan seperti penambahan lahan jagung merupakan pekerja rumah bersama. Namun, dia yakin hal itu bukan merupakan hal yang mustahil meski pun membutuhkan waktu.

“Jadi PR kita, bagi pemerintah adalah meningkatkan pasokan jumlah luas tanaman jagung, produksi jagung yang itu adalah komponen terbesar untuk pakan,” tuturnya.

Apabila hal itu sudah dilakukan, makan harga pokok penjualan (HPP) life bird di kandang bisa diturunkan. Kemudian, peternak juga tetap mendapatkan keuntungan dan konsumen tidak diberatkan dengan harga daging ayam.

Baca juga: Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Panggil Cinta Mega yang Main Game Online Saat Paripurna, Warganet: Langsung PAW!

“Kalau pakan itu bisa ditekan maka HPP life bird di kandang itu akan turun. Dan peternak akan menikmati keuntungan pada saat harga jual life bird itu turun, kalau sekarang masih sulit,” tutupnya.(*)




Sumber:

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Penulis

PT MANDALA DIGITAL MEDIA
Jl. Waluh No 12, Malabar,
Kecamatan Lengkong,
Kota Bandung, Indonesia

bisniskoranmandala[at]gmail.com

Exit mobile version