Penampakan saat mobil Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lubuklinggau menerobos jalan yang sedang dicor sehingga menimbulkan bekas.
KORANMANDALA.COM – Viral di media sosial, sebuah video yang memperlihatkan mobil diduga milik Dinas Pemerintah Kota (Pemkot) Lubuklinggau menerobos jalan cor yang masih basah di Desa T2 Purwakarya Kecamatan Purwodadi Kabupaten Musi Rawas.
Dalam video yang beredar, mobil berwarna hitam itu melaju saat jalalan sedang dicor bahkan masih sangat basah, sehingga menimbulkan bekas ban yang cukup serius.
Berdasarkan informasi akun Instagram @makassar_iinfo, kendaraan roda empat yang nyelonong di jalan cor basah itu merupakan milik Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lubuklinggau.
Awalnya, dalam video terlihat mobil itu melintas di jalan yang sudah kering dan keras. Tak lama kemudian, di sisi berikutnya, mobil itu menerobos jalanan yang masih basah di bagian depan.
Baca juga: Lulusan SMA SMK Sederajat Daftar Sekarang! PT JCO Donuts and Coffee Buka Loker 2023, Penempatan Jabodetabek
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kadispora) Lubuklinggau, Purnomo, memberikan penjelasan mengenai mobil yang menerobos jalan cor basah itu setelah dimintai keterangan.
Purnomo membernarkan jika mobil jenis Toyota Kijang Inova Reborn berwarna hitam yang tampak dalam video viral adalah mobil dinas yang dikemudian olehnya.
Ia menuturkan sama sekali tidak ada niatan untuk menerobos atau melindas jalan cor basah tersebut.
Baca juga: Luar Biasa, Gerakan Sholat Ternyata Mampu Menyehatkan Tubuh Manusia, Cek Faktanya!
Menurutnya, ia terpaksa karena jalan tersebut berlokasi di tengah kebun karet. Selain itu, kondisi jalalan yang sempit membuatnya tak dapat memutar balik mobil.
Selain itu, Purnomo mengaku tak ada rambu atau penanda yang memberitahukan bahwa jalanan tersebut sedang dicor. (*)