Panitia seleksi akan menilai setiap sanggahan secara objektif, sehingga keputusan final lebih adil bagi semua pihak.
Selain masalah teknis, masa sanggah juga memungkinkan peserta memberikan klarifikasi jika panitia menilai ada dokumen tidak sesuai.
Manfaatkan kesempatan ini dengan serius dan pastikan semua data yang kamu berikan benar dan akurat.
Cara Sanggah CPNS 2024
- Peserta yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS) dapat menekan tombol untuk mengajukan sanggahan.
- Setelah itu, akan muncul form sanggah yang berisi rincian tentang persyaratan yang tidak terpenuhi, dokumen yang terunggah oleh pelamar, serta kolom untuk mengisi alasan pengajuan sanggahan.
- Peserta bisa memberikan penjelasan mengenai alasan sanggah berdasarkan hasil seleksi administrasi di kolom yang tersedia.
- Pada bagian bawah halaman form sanggah, terdapat informasi mengenai batas waktu pengajuan sanggahan yang terbatas.
- Jika pelamar sudah yakin dengan argumen yang pelamar tulis, maka centang disclaimer dan menekan tombol untuk menyelesaikan proses sanggahan.
- Apabila kolom alasan sanggah tidak terisi dan pelamar memilih untuk mengakhiri proses, sistem akan memberikan peringatan “Anda hanya dapat melakukan sanggah jika semua persyaratan yang tidak memenuhi syarat disanggah.”
- Jika ada lebih dari satu dokumen yang tidak valid dan peserta hanya mengajukan sanggah untuk salah satu dokumen saja, hasil tidak akan berubah. Jika salah satu persyaratan tetap tidak valid, status TMS (Tidak Memenuhi Syarat) akan tetap berlaku. Jika peserta yakin dokumen memang tidak valid, sebaiknya tidak melakukan sanggah.
- Setelah mengisi sanggahan, sistem akan menampilkan peringatan “Apakah Anda yakin untuk mengakhiri dan memproses sanggahan?”. Jika sudah yakin, peserta dapat memilih tombol “Iya”, namun jika ragu, peserta bisa memilih “Tidak”.
- Setelah memilih “Iya”, sistem akan menampilkan pesan bahwa pengajuan sanggah berhasil.