KoranMandala.com -Korea Selatan nggak hanya terkenal dengan KPop dan drakor saja, tapi juga banyak tempat horor. Beberapa lokasi ini punya cerita, seram, mitos dan kejadian aneh yang bikin merinding.
Penasaran dengan tempat horor di Korea Selatan?
Northern Limit Line, Film Korea Dari Kisah Nyata
1. Gonjiam Psychiatric Hospital
Rumah sakit jiwa ini berlokasi di sebuah bukit di Kota Gwangju, Provisi Gyeonggi, dan salah satu tempat paling angker di Asia. Bahkan sering jadi tempat uji nyali oleh orang-orang yang gemar dengan hal horor.
rumah sakit ini pernah juga diangkat dalam sebuah film Korea berjudul ‘Gonjiam: Haunted Asylum’. Film ini menceritakan tentang YouTuber yang sedang berusaha mendapatkan satu juta viewers dan mendapatkan uang yang banyak sambil berusaha membuktikan kebenaran cerita seram Gonjiam Psychiatric Hospital.
Rumah Sakit Gonjiam berdiri sejak pertengahan 1950-an, dan diisi pasien gangguan jiwa biasa hingga tentara yang mengalami depresi. Dan ditutup secara permanen oleh Pemerintah Korea Selatan pada tahun 2011.
Dulunya, pasien dan perawat di Rumah Sakit Gonjiam kabarnya meninggal bergantian secara misterius.
Alasan kematian ini beragam, dari ketidakmampuan rumah sakit mengurus pasien, hingga eksperimen ‘dokter gila’ di sana. Namun, tidak adanya keluarga psien yang buka suara, membuat kejanggalan ini menjadi rumor horor di Korea Selatan.
2. Yeongdeok House
Konon kisahnya rumah tersebut sering terjadi fenomena-fenomena gaib atau dalam dunia paranormal disebut dengan istilah fenomena poltergeist. Bahkan kemistisan rumah tersebut juga telah dibenarkan oleh beberapa paranormal sekitar dan juga para pemburu hantu dari berbagai negara.
Sejak kosong pada tahun 80-an rumah tersebut hanya menyisakan sebuah bangunan yang hampir roboh. Bahkan pohon-pohon yang dulunya tumbuh subur hanya tersisa sebagai sebuah ranting yang menambah suasana mistis.
Menurut kisahnya rumah ini adalah tempat bersemayamnya arwah hantu penasaran dari seorang gadis yang konon kabarnya tewas bunuh diri di dalam rumah. Arwah tersebutlah yang dipercaya sering menampakkan diri.
Bahkan menurut kisah salah seorang paranormal sekitar mengatakan jika ia pernah bertemu langsung dengan dua hantu berpakaian tentara kala ia sendiri melakukan ritual untuk membuktikan keangkeran tempat tersebut.