KoranMandala.com – Melalui postingan Instagram pribadinya Acil Armando drummer The Sigit memberi kode bahwa ia keluar dari band Hard Rock asal Bandung.
Dalam unggahan itu, Acil Memposting foto bersama member The Sigit dan beberapa orang lainnya. Acil juga menambahkan caption “2002 – 2024”.
Postingan tersebut mencuri perhatian bagi para pecinta musik Hard Rock. Beberapa musisi juga meninggalkan komentar pada postingan drummer The Sigit itu.
“Doa terbaik buat kang Acil” tulis @viki_vikranata drummer dari band Kelompok penerbang roket.
Enrico Octaviano drummer dari band Lomba Sihir juga meninggalkan komentar “Noooo, yang terbaikk kangg,”
Perjalanan Acil Armando bersama The Sigit terhitung sudah 22 tahun, waktu yang cukup lama. Maka dari itu kabar ini membuat heboh dunia perskenaan musik rock Indonesia.
The Sigit (The Super Insurgent Group of Intemperance Talent) merupakan grup band Hard Rock legendaris dari kota Bandung. Band ini terbentuk pada saat mereka menduduki bangku Sekolah Menengah Atas.
Band Hard Rock ini digawangi oleh Rektivianto “Rekti” Yoewono (vokal, gitar), Farri Icksan Wibisana (gitar), Aghan Sudrajat (bass), dan Donar “Acil” Armando Ekana (drum) dan Absar Lebeh (gitar).
Apakah dengan keluarnya Acil Armando, menjadikan The Sigit merekrut drummer baru? Mari kita tunggu kabar selanjutnya dari The Sigit.***