KoranMandala.com – Di tengah meningkatnya kesadaran tentang pentingnya kesehatan mental, film “Bolehkah Sekali Saja Kumenangis” hadir untuk memberikan suara pada isu yang sering terabaikan.
Penanyangan film ini sudah berlangsung dari 17 Oktober 2024, film ini merupakan adaptasi dari lirik lagu “Runtuh” dari penyanyi Feby Putri dan Fiersa Besari.
Melalui kisah seorang gadis bernama Tari, yang diperankan oleh Prilly Latuconsina, film ini menggambarkan perjuangan melawan trauma masa lalu yang pemeran alami.
Minuman Rempah Bandung Kini Menjadi Solusi Untuk Nongkrong Tanpa Aslam
Reka Wijaya sebagai sutraradara dari fim ini, tidak hanya menjanjikan hiburan, tetapi juga menawarkan pengalaman emosional yang mendalam bagi penontonnya.
Saat ini, Jum’at 8 Oktober 2024 penonton film Bolehkah Sekali Saja Kumenangis mencapai 1 juta lebih penonton.
Film tentang Apa?
“Bolehkah Sekali Saja Kumenangis” mengisahkan Tari, seorang gadis muda yang mengalami dampak psikologis berat akibat perlakuan kasar dari ayahnya dan ketegangan yang terjadi di keluarganya.
Sejak kecil, Tari telah menyaksikan banyak pertikaian antara kedua orang tuanya, di mana ibunya sering kali menjadi korban kekerasan.
Kejadian-kejadian ini menimbulkan beban emosional yang besar bagi Tari, terutama setelah kepergian kakaknya dari rumah.
Dalam usahanya untuk menyelamatkan ibunya dari lingkungan yang berbahaya, Tari menemukan dirinya dalam kondisi yang semakin terpuruk.