Kurokoffee
Berdiri sejak tahun 2008, awalnya Coffee Shop ini memiliki tema Jepang. Lambat laun pengelola memasukkan elemen – elemen ala film studio Ghibli seperti Totoro, Spirited Away hingga Kiki’s Delivery Service.
Tidak hanya menu – menu Rice dan Ramen ala Jepang. Tempat ini juga menyediakan menu yang terdapat dalam film Ghibli seperti, Calcifer’s Breakfast, Ponyo’s Ramen dan Satsuki’s Bento.
Tempatnya luas dan tersedia space indoor mapun outdoor. Belum lengkap rasanya jika kamu adalah penggemar film – film produksi Studio Ghibli tetapi belum pernah berkunjung ke tempat ini, catat alamatnya.
- Jl. Ciumbuleuit No. 130
Buka pukul 08.00 am – 10.00 pm
Fuku Akiba Japanese Resto
Resto ini tidak hanya menyediakan berbagai macam menu ala Jepang. Kabar gembira bagi para Wibu dan Otaku, karena berbagai macam event Cosplay juga bisa kamu temui disini!
Memiliki desain unik seperti gerbong MRT, Resto ini mengusung tema berbagai macam Anime terkenal seperti Naruto, One piece hingga Spy x Family.
Nama Fuku memiliki arti berkah, sedangkan Akiba diambil dari nama sebuah kawasan yaitu Akihabara. Kawasan ini terkenal sebagai tempat yang menyediakan berbagai souvernir Anime dan Cosplay.
Jadi, bagi kamu para pecinta Anime tidak ada alasan untuk tidak mengunjungi tempat ini kan? Segera catat alamatnya.
- Ruko paskal 23 Blok A No.45
Buka pukul 10 am – 10 pm