KoranMandala.com – Dalam podcast terbarunya, Indra Priawan secara terbuka membagikan persiapan mendalam yang dia lakukan untuk menjadi sosok panutan bagi istri tercinta, Nikita Willy, dan kedua buah hatinya.
Indra Priawan, suami dari Nikita Willy, telah membuktikan bahwa seorang pria bisa menjadi suami dan ayah yang luar biasa.
Dedikasinya dalam membesarkan anak-anaknya, seperti membacakan dongeng sebelum tidur atau mengajak mereka bermain pada akhir pekan, menginspirasi banyak ayah muda.
Metode Water Birth, Nikita Willy! Rumah Bersalin Bandung punya Metode Water Pain Relief
Selain itu, dukungannya yang tanpa syarat pada karier Nikita Willy juga patut sangat baik untuk kita contoh. Sikapnya yang rendah hati dan pekerja keras juga menjadi panutan bagi banyak orang.
Mau tau apa saja yang menjadi pokok persiapan bagi Indra untuk membina keluarga bahagianya? Yuk, simak sama – sama!
1. Perdalam Agama
Dalam podcast terbarunya, Indra Priawan berbagi kisah inspiratif tentang perjalanannya memperdalam agama.
Diaa mengakui bahwa keputusan untuk lebih serius mempelajari agama bukan hanya untuk kepentingan pribadi, tetapi juga untuk menjadi panutan bagi keluarganya.
Indra menjelaskan bahwa dengan memperdalam ilmu agama, dia mendapatkan pemahaman yang lebih mendalam tentang arti kehidupan, cinta, dan tanggung jawab.
Dia berharap dapat menanamkan nilai-nilai agama seperti kejujuran, kasih sayang, dan toleransi pada anak-anaknya sejak kecil.