Koran Mandala -Jess No Limit kembali menjadi sorotan publik setelah momen emosional dalam siaran langsung permainan Mobile Legends yang viral di berbagai platform media sosial.
Dalam sesi live streaming tersebut, Jess menunjukkan ekspresi kekecewaan dan meninggikan suaranya ketika membaca komentar netizen yang menuduhnya bermain di Room Wangi (RW).
Tuduhan tersebut merupakan bentuk ketidakadilan, mengingat ia percaya bahwa kemampuannya layak mendapatkan apresiasi yang lebih objektif.
3 Fakta Menarik dari Pekan Pertama MPL ID S15 yang Menggemparkan Dunia Esports
Reaksi tegas Jess No Limit muncul saat beberapa netizen menyatakan bahwa keberhasilannya yang konsisten semata-mata penyebabnya dari permainan di RW, bukan karena keterampilannya.
Sebagai seorang gamer profesional dengan pengalaman lebih dari 17 ribu pertandingan, ia langsung membantah tuduhan tersebut dan menantang para penontonnya untuk meninjau rekam jejak permainannya serta membandingkan tingkat kemenangan mereka dengan miliknya.
Dalam kondisi emosi yang memuncak, sang istri, Sisca Kohl, hadir dan berupaya menenangkan Jess. Dengan kelembutan, ia memijat pundak suaminya dan mengecup kepalanya, menciptakan suasana yang lebih kondusif.
Sikap tenang dari Sisca mendapat banyak apresiasi dari netizen, yang mengagumi kesabarannya dalam menghadapi amarah Jess.
1. Jess No Limit Merasa Kecewa Saat Melakukan Live Streaming Mobile Legends
Jess No Limit, seorang YouTuber gaming ternama, kembali menjadi sorotan publik setelah video siaran langsung Mobile Legends miliknya viral.
Dalam rekaman tersebut, Jess tampak menunjukkan ekspresi kemarahan dan berbicara dengan nada tinggi saat merespons komentar dari netizen.
Pemicu kemarahan tersebut karena tuduhan yang menyebut dirinya menggunakan Room Wangi (RW), sebuah istilah yang merujuk pada pemain yang bertanding di ruangan khusus dengan lawan yang lebih lemah.