Koran Mandala – Berikut link nonton dan spoiler anime Sakamoto Days episode 11 subtitle Indonesia yang akan tayang hari Sabtu, 16 Maret 2025 pukul 23:30 WIB di Netflix.
Pada episode sebelumnya, kelanjutan cerita Sakamoto Days mengadatasi peristiwa yang ada di manga Sakamoto Days chapter 32 dan 34 (dengan melewati chapter 33).
Kemungkinan episode 11 selanjutnya melanjutkan cerita dari chapter 35 dan 36 untuk menyelesaikan alur cerita sebelumnya. Episode 11 juga menjadi penutup cour/part 1 season 1, sebelum part 2 rilis sesuai jadwal yang akan tayang pada Juli 2025.
Link Nonton Sakamoto Days Episode 10 di Netflix, Lengkap dengan Spoilernya!
Dari episode sebelumnya Sakamoto dan Shin kedatangan mantan bawahan orang tuanya Lu, yaitu Lu Wutang yang ingin menjemput Lu agar menjadi pemimpin Triad.
Awalnya, Wutang akan mengambil paksa Lu dengan kekerasan, tapi keberadaan Sakamoto dan Shin menggagalkannya sehingga harus menggunakan cara lain.
Kemudian, ia mengusulkan tantangan kepada keduanya dengan gaya ala mafia, yaitu jika Sakamoto dan Shin menang di kasino, ia akan memberitahu siapa yang memasang bounty pada Sakamoto.
Setelahnya Wutang langsung memberi mereka chip senilai 30 juta yen, dengan aturan siapa yang menghasilkan uang terbanyak selama 2 jam ia yang menjadi pemenang.
Spoiler Sakamoto Days Episode 11
Di episode kali ini kemungkinan akan memperkenalkan berbagai elemen penting dari arc baru nanti, yaitu Death Row Prisoners.
Selain itu, menjelang akhir kontes, Wutang akhirnya mengungkap bahwa Slur yang menjadi dalang pemasangan bounty pada Sakamoto.
Wutang juga memberitahu tentang sebuah penjara keamanan maksimum di Asia, yaitu tempat 4 narapidana death row yang kabur disembunyikan sebelum dianggap meninggal.