Cara Membuat
Persiapan Bumbu Halus
- Pertama, siapkan blender untuk menghaluskan bumbu.
- Setelah itu, blender 3 buah bawang merah, 3 butir kemiri (sangrai terlebih dahulu), 3 cm lengkuas, 2 cm jahe.
- Kemudian, tambahkan 3 sdm air untuk membantu menghaluskan bumbu.
- Selanjutnya, blender semua bahan hingga halus.
- Terakhir, sisihkan.
Mengungkep Ayam dengan Bumbu Opor
- Pertama, siapkan ayam satu ekor (sekitar 650 gram).
- Selanjutnya, tambahkan 2 lembar daun salam, 2 lembar daun jeruk (sobek agar aromanya keluar), 1 batang serai (memarkan), dan 1 sachet Bumbu Desaku Marinasi.
- Kemudian, tambahkan bumbu halus yang sudah kamu haluskan sebelumnya.
- Masukkan 500 ml santan instan dan air.
- Setelah itu, tambahkan 1 sdt garam dan 1 sdt gula pasir.
- Masukkan semua bahan ke dalam wajan, lalu masak dengan api sedang.
- Setelah mendidih, kecilkan api dan biarkan ayam terungkep hingga bumbu meresap sempurna.
- Masukkan 1 sachet Desaku Bawang Putih Bubuk dan ½ sdt Ladaku Merica Bubuk.
- Bolak-balik ayam agar semua bagian terkena bumbu.
- Masak sebentar hingga aroma bumbu semakin harum, lalu matikan api dan dinginkan ayam sebelum proses penggorengan.
Menggoreng Ayam dan Membuat Keremes
- Pertama, panaskan minyak, lalu goreng ayam sebentar hingga berwarna kuning keemasan.
Jangan terlalu lama agar tidak terlalu kering.
- Untuk membuat keremesan, ambil 250 ml air sisa ungkepan
- Lalu tambahkan, 1 sdm tepung beras dan 1,5 sdm tepung tapioka.
- Selanjutnya, aduk hingga larut, lalu tuang ke minyak panas secara perlahan hingga membentuk keremes yang renyah.
- Terakhir, angkat dan tiriskan.
Itulah resep Ayam Goreng Bumbu Opor ala Chef Rudy.
Sajikan Ayam Goreng Bumbu Opor dengan nasi hangat, sambal terasi, dan taburan keremesan. ***
1 2